Make Up Pilihan Saat Lebaran Idul Fitri



Lebaran selain dinanti karena menjadi ajang silaturahmi sanak saudara yang sudah setahun tidak bertemu, tetapi juga menjadi saat dimana kita bisa tampil maksimal supaya terlihat segar dan bersemangat.

Kira-kira, suka bingung gak, dengan makeup seperti apa yang harus dipakai saat Lebaran tiba? Mau pakai makeup yang cetar membahana, takut dikira mau ke pesta kondangan. Tetapi malu juga kalau tampil cuma seadanya aja, nanti dikira masih lemas sisa-sisa puasa sebulan sebelumnya.

Kalau saya sih, make up andalan setiap lebaran pasti makeup minimalis dengan warna lipstik cenderung nude. Tone coklat oranye dan warna tanah menjadi favorit saya.

Sebenarnya tidak ada batasan dalam tema makeup lebara. sepanjang nyaman dan membuat kita percaya diri, maka sah-sah saja memakai makeup yang seperti apapun.
Tapi tidak ada salahnya jika beberapa tips berikut diambil sebagai dasar dalam memilih makeup yang cocok untuk Hari Lebaran :

1. Pakai make up yang ringan saat sholat Ied.
Hindari memakai makeup berat karena selain akan menempel di mukena, juga akan membuat muka terlihat berat.

2. Tambahkan make up yang menyegarkan untuk bersilaturahmi.
Selesai sholat, kita bisa menambahkan sedikit riasan make up untuk membuat wajah terlihat lebih segar.

3. Jangan lupa selalu memakai sunscreen sebelum memakai makeup.
Ini penting supaya kulit wajah tetap terlindungi saat berkeliling bersilaturahmi bersama keluarga.

4. Pilih lipstick berwarna merah muda, peach, atau nude.
Untuk menghindarkan sisa lipstik di tempat makan dan minum, pilih nuansa lipstik tersebut. dan selalu siapkan lipstik di dalam dompet untuk touch up ringan setelah menikmati hidangan di rumah saudara.

5. Setting Spray atau Mist Spray.
Memakai setting spray setelah make up akan membuat makeup lebih awet dan tidak terlihat cakey. Membawa mist spray dalam dompet juga bisa dijadikan andalan ketika lelah saat berkeliling silaturahmi.

6. Bedak Tabur dalam dompet
Selain lipstik dan mist spray, selalu bawa bedak tabur dalam dompet untuk touch up ringan agar tetap terlihat segar saat berkeliling silaturahmi di hari Lebaran.

Berikut adalah beberapa video tutorial dari beberapa youtuber yang bisa dijadikan inspirasi untuk makeup lebaran yang flawless dan awet seharian.

Selamat berpadu-padan make up ya!


MAKEUP LEBARAN EID AL-FITR | MAKEUP FLAWLESS DAN TAMPIL CANTIK




MAKE-UP AWET UNTUK LEBARAN - IDUL FITRI








2 comments:

  1. Terimakasih tipsnya,.
    http://bit.ly/2YDQi9n

    ReplyDelete
  2. Sama-sama, terimakasih kembali ya sudah mampir di blog saya

    ReplyDelete