Atasi Kulit Kering Dengan Konsumsi Air Yang Cukup




Kulit kering memang menjengkelkan, seperti yang saya alami. Kulit saya ini sebenarnya cenderung ke kombinasi. Di area T gampang berminyak tetapi di area lainnya gampang sekali mbesisik kalo istilah jawa nya alias kering dan mengelupas kecil-kecil.

Yang lebih parah kalau badan sedang tidak sehat (fit) dan selama puasa, kulit akan lebih terasa kering lagi. Dan efeknya, ketika memakai make up pasti tidak menempel sempurna, malah makin terlihat bersisik.

Saya sendiri punya beberapa tips untuk menjaga supaya problem kulit kering ini tidak semakin parah saat bulan puasa seperti sekarang.

1. Konsumsi air harian yang cukup.

Setidaknya 8 gelas atau 1.5 liter dalam sehari. Saya selalu siapkan tumbler besar  sebagai patokan dalam konsumsi harian.


Lantas bagaimana saat berpuasa mengatur supaya konsumsi air tetap 8 gelas sehari sementara waktu yang tersedia lebih sedikit? Saya selalu membagi 4-5 gelas sejak berbuka sampai sebelum tidur dan sisanya 3 gelas saat bangun sahur sampai imsyak.

2. Pakai pelembab setelah mandi dan sebelum tidur. 

Pemakaian handbody cream setiap selesai mandi dapat menjaga kelembaban kulit badan dan saya selalu memilih pelembab dengan kandungan susu yang membuat kulit terasa lembut. Jika kulit kering dirasa mengganggu sekali, sebelum tidur balurkan minyak zaitun ke bagian yang kering.


Untuk sehari-hari, saya selalu membawa lip balm dan bodybalm seperti tendercare milik oriflame yang menjadi andalan saya untuk touch up kilat kulit wajah di bagian yang terasa kering mbesisik, maupun bagian badan lainnya yang terasa kering.

3. Lakukan perawatan wajah rutin sesuai jenis kulit.

Artinya, silahkan diteruskan untuk yang sudah memiliki "prosesi" rutin dalam merawat kulit wajah dengan produk skincare sesuai jenis kulitnya.

Bagi yang belum, saatnya memulai perawatan wajah dengan yang sederhana misal masker wajah rutin 2 minggu sekali dapat menyegarkan wajah, masker dari VCO (Virgin Coconut Oil) dan lidah buaya (aloe vera) juga terbukti dapat melembabkan kulit loh. 

Selain itu, gunakan serum vitamin C setiap sebelum tidur dan bangun tidur.

Dan sebelum memakai make up, gunakan pelembab yang terdapat tulisan moisturising atau hydrating.


4. Kurangi makanan berminyak atau goreng-gorengan

Duuh ini yang paling susah, karena justru makanan berminyak dan gorengan terasa lebih menggoda untuk di konsumsi.
Tapi saat bulan puasa dimana konsumsi air terbatas, minyak gorengan akan membuat badan lebih gampang ter-dehidrasi.


Oiya, saya ada sedikit tips saat sahur, konsumsi air hangat tanpa gula di saat terakhir untuk "membilas" minyak di tenggorokan yang bisa menyebabkan rasa cepat haus.

5. Hindari minuman kopi dan teh berlebih. 

Kandungan cafein dalam kopi dan tein dalam teh terbukti bersifat diuretik alias membuat sering berkemih (buang air kecil). 
Dan ini akan membuat tubuh kehilangan cairan lebih cepat sementara asupan air terbatas.






2 comments:

  1. Betuuull! saya pernah over minum kopi dalam seminggu banya dry patch dipipi yang akhirnya malah mengarah ke munculnya banyak jerawat huhu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waah jadi nimbul masalah lain ya? Jadi mesti ngerem ngopinya ya mba? :) saya juga sekarang ngopi nya kalo pas lagi pengen banget aja :) :) :)

      Delete