Toko Online Untuk Usaha Dan Bisnis




Di tengah-tengah fenomena menjamurnya usaha online, perlukah kita juga memiliki toko online untuk tempat usaha kita?

Kalau saya menjawabnya : PERLU BANGET!

Kenapa ? Selain meraih kepercayaan konsumen dengan memiliki tempat fisik bagi usaha kita (ruko, kantor, rumah, dll), toko online bisa membuat kita lebih gampang dalam memasarkan produk/ jasa di dunia online.

Sementara dunia offline memiliki keterbatasan ruang dan waktu, maka tidak demikian dengan dunia online.

Coba saja cek keuntungan memiliki toko online vs toko offline (fisik) seperti dijabarkan berikut ini :


  1. Jika toko offline memiliki harga sewa atau beli yang mahal dan ditentukan oleh lokasi yang strategis untuk mendatangkan cuan, maka toko online bisa dibuka dimana saja dan dengan harga relatif terjangkau. Malah di beberapa marketplace, membuka toko online untuk produk/ jasa kita bisa tanpa biaya loh.

  2. Untuk toko offline, jarang yang memiliki jam buka 24 jam. Jika toko tutup, maka kita harus menunggu sampai keesokan harinya untuk datang kembali. Sementara toko online bisa diakses kapanpun, dimanapun. Jika penjaga toko (baca : admin/cs toko online) tidak menjawab karena sudah malam pun, kita masih bisa melihat dan memilih produk yang kita inginkan di toko tersebut.

  3. Jika toko offline bisa membantu pemasaran secara offline dan meraih kepercayaan konsumen baru, maka toko online bisa membantu kita untuk memasarkan produk secara online, dengan sistem pemasaran digital (digital marketing).

  4. Tahukah kalian, banyak ragam platform toko online loh, toko online bisa berupa : Website, Landing page, Sosial Media untuk bisnis, maupun toko online di dalam marketplace. Pilih salah satu platfrom yang paling mewakili usahamu dan dukung dengan promosi digital atau SEO (Search Engine Optimisation) untuk membuat Toko Online-mu dikenal di dunia online.

  5. Bagi yang tempat usaha fisik (offline) nya berada di rumah dan belum memiliki toko fisik, toko online bisa membantu memperkuat kepercayaan konsumen juga.

  6. Mempermudah interaksi dengan konsumen tanpa harus bertatap muka yang pastinya akan lebih menyita waktu dan tenaga. Hanya berbekal internet dan HP atau komputer, proses jual beli pun bisa dilakukan dimanapun kapanpun.

  7. Toko offline hanya menarik pengunjung lokal yang bertempat tinggal di sekitar lokasi toko. dan jumlahnya pun akan lebih terbatas dibandingkan dengan toko online yang bisa menjangkau pembeli di manapun, sepanjang masih ada sinyal internet.

Terus, apa saja usaha yang perlu punya toko online? SEMUA USAHA bisa dibuatkan toko online. Jual sayuran? Coba cari di search engine, ada kok penjual sayuran online. Jual jasa pembuatan taman? Banyak website jasa taman terpercaya di internet.

Jadi, masih ragu untuk membuat toko online?








1 comment:

  1. Las Vegas, Nevada - Casino Finder
    We 춘천 출장마사지 do not store credit card details 오산 출장샵 nor have access to your credit card information. You 제주도 출장안마 may 김천 출장샵 also like. Caesars welcomes those that are 과천 출장마사지 21 years or older.

    ReplyDelete